April 16, 2010

MEMPERCEPAT KONEKSI INTERNET MENGGUNAKAN BROWSER MOZILLA FIREFOX


Sudah tidak asing lagi bagi dunia browser, FireFox lah yang dikenal paling handal, cepat, dan stabil dibanding dengan browser lainnya. Bahkan saat ini hanya FireFox yang bisa menampilkan sebuah halaman web yang sempurna. Karena tidak semua tampilan web/Blog yang bisa dibuka secara sempurna oleh sebuah Program Browser Internet.

Dengan segala keunggulannya, FireFox menawarkan banyak sekali kenyamanan bagi penikmat dunia browser. Namun sudah wajar halnya, setiap ada keunggulan pasti ada kekurangannya. FireFox mempunyai kekurangan dimana dalam menjalankan program ini memberikan beban dala menggunakan memori, terutama saat menggunakan banyak tab browser yang dibuka. Dan ditambah lagi apabila sambungan koneksi kita tidak terlalu bagus akan menyebabkan crash.

Untuk mengatasi problema tersebut, Anda disarankan untuk menggunakan Software FireFox Ultimate Optimizer. Dengan jalan menggunakan program ini kita dapat meminimalkan penggunaan memori FireFox yang kita pakai. Atau dengan jalan yang lebih mudah yaitu sebagai berikut:
  1. Masuk Menu Run –› ketik: gpedit.msc –› Computer Configuration –› Administrative Templates –›Network –› Qos Packet Scheduler –› Limit Resevable Bandwidth doble klik –› atur settingnya ke enable dan isi bandwidth limit dengan 0 % klik Ok.
  2. Matikan Fitur update pada Komputer anda dengan cara: Masuk Control Panel –› Security center –› pilih Turn Off Automatic updates
  3. Hilangkan Peringatan Auto Update dengan cara: Masuk control Panel –› Security center –› pada bagian resource pilih change the way Security Center alerts me –› Hilangkan Cawang pada Automatic Updates. Untuk Windows Versi SP1 : klik kanan my Computer –› Pilih Auto Updates –› Tandai pada Turn Off Automatic Updates. Matikan pula Menu updates pada plikasi lain yang anda gunakan
  4. Optimalkan Mozila FireFox anda dengan menambahkan Plugins atau Addons Faster Fox. Addon untuk Mozila Firefox ini bisa anda download di https://addons.mozilla.org/firefox/addon/1269 dimana Addon ini hanya bisa dipakai pada Mozila Firefox versi 2.0. Guna dari addon ini meningkatkan performa Firefox dan disesuaikan dengan jaringan internet kita. Atur Pluginsnya dengan cara masuk Menu Tools pada mozila –› Pilih add-ons –› Pilih Fasterfox Options –› Pilih Turbo Charged –› Ok
  5. Browsing menggunakan Mozila ini bisa kita tingkatkan lagi dengan cara menggunakan proxy dan kita terapkan pada Browser Mozila Firefox ini. Cara rubah setting proxy pada Mozila sebagai berikut : Buka menu tools –› Options –› Advanced –› Network –› Conection Settings –› tanda pada Manual Proxy Configuration –› Http proxy –› masukan salah satu IP proxy pada daftar Proxy di bawah ini (from: ESC creation dot com )

Alhamdulillah tulisan ini aku buat untuk mengamalkan apa yang ada pada diri kita, namun mungkin masih banyak kekurangan (maklum tahap belajar). Ilmu ini saya dapat dari membaca buku dan dari dunia browser. Dengan harapan bisa membantu orang-orang yang membutuhkan, Amin. Kurang lebihnya minta saran bisa dikirim lewat www.adi_ry88@yahoo.com

4 komentar:

Silahkan anda berkomentar, namun tetap jaga kesopanan dengan tidak melakukan komentar spam.